Bergeraklah Jika Tidak Ingin Mati

by 6:10 PM 0 comments
Seperti diketahui kebiasaan yang orang Jepang yang menyukai makanan yang segar, salah satunya adalah ikan salmon, awalnya para nelayan mengantarkan ikan – ikan salmon ke restoran sudah dalam keadaan mati, dan ternyata hasil olahan ikan salmon yang sudah lama mati sungguh berbeda dengan ikan salmon yang langsung diolah dari ikan yang masih segar…karena ingin ikannya tetap hidup sampai di daratan…para nelayan menaruh ikan salmon tangkapannya di ember – ember yang terisi air di perahunya, namun ternyata ketika sampai di daratan hanya beberapa ekor saja yang masih hidup, sebagian besar ikan salmon juga mati….. merenung dan mencari akal….nelayan tahu bahwa kebiasaan ikan salmon yang sering bermigrasi dari satu perairan ke perairan lain yang cukup jauh….nelayan Jepang berpikir mungkin ember yang kecil tidak membuat ikan salmon dapat berenang jauh….akhirnya mereka berinovasi dengan menaruh seekor ikan hiu kecil di ember tersebut, dan seperti yang diduga hiu kecil tersebut akan mengejar – ngejar ikan salmon…dan anehnya ikan salmon tetap hidup sampai di daratan. Ternyata ikan salmon bisa bertahan hidup karena mereka terus bergerak untuk menghindari Hiu.



Diam membuat kita mati !! Bergerak membuat kita hidup !!

Apa yg membuat kita diam?
Saat tidak ada masalah dalam hidup & saat kita berada dalam zona nyaman. Situasi seperti ini kerap membuat kita terlena.Begitu terlenanya sehingga kita tidak sadar bahwa kita telah mati.Ironis , bukan?

Apa yg membuat kita bergerak?
Masalah, Pergumulan & Tekanan Hidup.Saat masalah datang, secara otomatis naluri kita membuat kita bergerak aktif & berusaha bagaimana mengatasi semua masalah itu.

Tidak hanya itu, kita menjadi kreatif, & potensi diri kitapun menjadi berkembang luar biasa !!Ingatlah, Bahwa kita akan bisa belajar banyak dalam hidup ini bukan pada saat keadaan nyaman, tapi justru pada saat kita menghadapi badai hidup.

LP3I College Palu

Developer

Cras justo odio, dapibus ac facilisis in, egestas eget quam. Curabitur blandit tempus porttitor. Vivamus sagittis lacus vel augue laoreet rutrum faucibus dolor auctor.

0 comments:

Post a Comment